Wardaya College

Kuliah di MIT & Harvard Medical School Video Seminar Edukasi oleh Marsha Wibowo

Kuliah di MIT & Harvard Medical School Video Seminar Edukasi oleh Marsha Wibowo

Marsha Christanvia Wibowo adalah peraih medali perak International Biology Olympiad 2011 di Taiwan. Walapun berhasil mengukir prestasi dan mengharumkan nama bangsa namun seperti melewati jalan terjal di negeri sendiri Marsha tidak diterima saat mendaftar kuliah kedokteran lewat jalur undangan bagi siswa berprestasi.

Hal tersebut membuatnya harus mengambil cuti 1 tahun tidak kuliah. Dan waktu luangnya (2011-2012) dia manfaatkan untuk mengajar di berbagai daerah di Indonesia sambil kembali mendaftar kuliah di universitas-universitas luar negeri.

Akhirnya kegigihannya terbayar tahun 2012 Marsha diterima di sekolah yang di cita-citakannya yaitu Massachusetts Institute of Technology (MIT) di Amerika Serikat. Seliin MIT Marsha juga mendapatkan tawaran langsung dari NUS dan NTU di Singapura tanpa perlu ikut tes.

Marsha akhirnya memutuskan untuk mengambil jurusan Biologi di MIT dan telah menyelesaikan studi pada bulan Juni tahun 2016 dengan gelar Bachelor of Science in Biology dengan GPA 4.9 dari total 5.0 (atau 3.92 dari skala 4.0).

Dan setelah lulus dri MIT, Marsha langsung melanjutkan studi S3 di jurusan Biomedical Sciences di Harvard University yang dimulai bulan September tahun 2016 lalu.

Sekarang Marsha sudah memasuki tahun kedua di Harvard dan melakukan penelitian disertasi mengenai bakteri perut dan potensial terapi nya untuk penyakit diabetes. Motivasi-nya melakukan riset ini adalah karena Almarhum Ayah yang meninggal karena sakit diabetes waktu Marsha masih kelas 1 SMA.

Bepergian ke luar negeri akan menjadi aman jika dilindungi dengan asuransi. Cari tahu informasi lengkap tentang asuransi perjalanan ke luar negeri di sini.