Wardaya College

Siswa Wardaya College Raih Emas Untuk Indonesia di IMSO 2016

David Shane Goh IMSO 2016

Nama Indonesia kembali berjaya dan gemilang di kancah ajang internasional. Tim Indonesia berhasil mendapatkan 4 medali emas, 8 medali perak, dan 15 medali perunggu untuk matematika dan 4 medali emas, 6 medali perak, dan 11 medali perunggu untuk bidang sains dalam gelaran International Math and Science Olympiad (IMSO) 2016 yang diadakan di Tangerang, Indonesia pada 8 – 13 November 2016.

Perolehan medali-medali ini menjadi sebuah penghargaan yang membanggakan untuk Indonesia. International Math and Science Olympiad (IMSO) merupakan kompetisi bergengsi bertaraf internasional yang diikuti oleh banyak negara. Di tahun ini, terdapat 23 negara mengikuti pergelaran IMSO 2016 ini.

Dalam ajang internasional ini, setiap peserta harus mengerjakan 3 tes untuk bidang matematika yaitu tes teori 1 (isian singkat), tes teori 2 (essai), dan tes eksplorasi, sedangkan untuk bidang matematika, 3 tes yang dikerjakan, yaitu tes teori 1 (pilihan ganda dan isian singkat), tes teori 2 (essai), dan tes eksperimen.

“Soalnya lumayan. Lumayan susah, lumayan gampang, tapi aku lupa gimana bentuk soalnya. Tapi yang penting aku menang”, ujar David Shane Goh, salah satu pemenang medali emas dari Tim Olimpiade Indonesia di IMSO 2016. David yang bersekolah di SDK 11 Penabur merupakan salah satu pemenang medali emas IMSO 2016 di bidang matematika.

Sebagai seorang matematikawan dan guru pengajar David di Wardaya College, Anton Wardaya juga merespon kemenangan david di IMSO 2016 ini. “David mengalami kemajuan luar biasa. Anaknya tekun dan ulet.” Anton Wardaya turut menambahkan bahwa David berubah menjadi anak yang dewasa dalam berpikir dan bertindak dalam kehidupan sehari-hari